Aceh Utara, Buana News – Suasana Maulid Nabi Muhammad SAW di Gampong Bayi, Kecamatan Tanah Luas, Aceh Utara, tahun ini terasa begitu istimewa dan meriah. Acara yang digelar pada Minggu 03 November 2024 tersebut dimeriahkan oleh tiga grup zikir dari Dayah-dayah Tradisional di Aceh Utara.
Kehadiran para grup zikir ini menambah keagungan acara yang diikuti oleh ratusan warga setempat, serta disambut antusias oleh masyarakat dari lima desa tetangga yang berbondong-bondong datang untuk turut memeriahkan.
Geuchik Gampong Bayi, Baihadi, menyampaikan rasa syukurnya atas suksesnya acara tersebut. “Alhamdulillah, dengan izin Allah, acara Maulid Nabi kali ini berjalan lancar dan penuh keberkahan. Kehadiran grup zikir dari dayah ternama memberikan kesan mendalam bagi warga. Mereka turut memberikan semangat dalam mengenang perjuangan Rasulullah SAW,” ucap Baihadi saat memberikan sambutan.
Acara ini diawali dengan lantunan zikir dan shalawat dari tiga grup zikir yang berasal dari berbagai dayah di Aceh Utara diantaranya, Dayah Darul Fata Al-Hanafiah Gampong Cot Barat, Dayah Madinah Matang Baloi dan Dayah Mamplam.
Setiap grup mempersembahkan lantunan zikir yang menyentuh hati, membuat seluruh hadirin khusyuk dalam suasana penuh keimanan. Para grup zikir ini pun turut menyampaikan tausiah singkat yang menggugah semangat para hadirin dalam memperingati kelahiran Rasulullah SAW.
Antusiasme masyarakat juga tampak dari kehadiran warga dari lima desa tetangga yang ikut serta menghadiri acara ini. Banyak di antara mereka yang membawa keluarga, sehingga suasana menjadi semakin semarak dan hangat. Para warga bergabung dengan masyarakat Gampong Bayi dalam semangat kebersamaan dan kekompakan.
Acara Maulid Nabi ini diakhiri dengan jamuan makan bersama yang dihidangkan oleh warga Gampong Bayi. Hidangan tradisional Aceh seperti paha ayam rendang menjadi sajian utama yang dinikmati oleh semua yang hadir. Baihadi berharap peringatan Maulid Nabi ini akan mempererat tali silaturahmi antarwarga dan memperkuat iman masyarakat dalam meneladani akhlak Rasulullah.
“Semoga dengan kegiatan ini, kita semua mendapat berkah dan dapat terus menjaga persatuan dan semangat keagamaan di tengah masyarakat,” tutupnya.