Home Daerah Tahanan Rutan Polres Lhokseumawe Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Ada Apa?

Tahanan Rutan Polres Lhokseumawe Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Ada Apa?

Lhokseumawe, Buana.News – Puluhan tahanan pria dan wanita di rutan Polres Lhokseumawe menjalani pemeriksaan kesehatan, kegiatan tersebut guna mencegah HIV dan Infeksi Menular Seksual (IMS), Rabu (17/1/2024).

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi mengatakan, pemeriksaan kesehatan terhadap para tahanan ini didampingi Kasat Tahti, Ipda Munawar Ridha dan Kapolsek Muara Dua, Ipda Roni.

“Pemeriksaan terhadap 55 tahanan dilakukan dengan cara mengambil sampel darah para oleh petugas medis dari Puskesmas Muara Dua,” ujarnya.

Kata Kasi Humas, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah atau mengantisipasi penyebaran Virus HIV, IMS, penyakit Hepatitis serta TBC di kalangan tahanan Rutan Mapolres Lhokseumawe.

“Hasil pemeriksaan kesehatan, tidak ditemukan penyakit HIV, IMS dan Hepatitis pada tahanan. Sedangkan untuk penyakit TBC, masih menunggu hasil dari laboratorium,” jelasnya. (*).

Exit mobile version