Buana.News – Drama Korea ‘My Dearest Nemesis 2025’ menjadi sorotan berkat penampilan luar biasa dari Moon Ga-young dan Choi Hyun-wook. Dengan alur cerita unik dan interaksi penuh emosi antara karakter utama, Drama Korea My Dearest Nemesis ini dipastikan menjadi tontonan wajib bagi penggemar K-Drama.
Peran utama dalam ‘My Dearest Nemesis 2025’ dibawakan oleh Moon Ga-young, ia berperan sebagai Baek Soo-jung, seorang kepala tim perencanaan di department store ternama.
Bersama Choi Hyun-wook berperan ssbagai Ban Joo-yeon, kepala divisi perencanaan strategis, ia memiliki masa lalu rumit dengan Baek Soo-jung.
Dulu mereka adalah rekan bermain game online, tetapi kini harus bekerja bersama dalam dunia nyata, dengan persaingan dan emosi tak terhindarkan.
Kesuksesan ‘My Dearest Nemesis 2025’ juga didukung oleh Lee Soo-hyun, sang sutradara telah menghasilkan karya populer seperti Delightfully Deceitful.
Kim Soo-yeon, penulis naskah berbakat, turut berkontribusi dalam menciptakan cerita penuh intrik dan mampu membangkitkan emosi penonton.
Drama ‘My Dearest Nemesis tayang perdana pada 17 Februari 2025 di tvN, setiap Senin dan Selasa pukul 20.50 KST (18.50 WIB). Penggemar internasional, termasuk di Indonesia, bisa menyaksikan drama ini melalui platform streaming resmi tvN.
Dengan chemistry kuat antara Moon Ga-young dan Choi Hyun-wook, alur cerita menarik, serta arahan sutradara berpengalaman, ‘My Dearest Nemesis 2025’ diprediksi akan menjadi salah satu drama Korea terbaik tahun ini.