Buana.News – Bidaah 2025 adalah drama Malaysia terbaru telah dirilis pada 6 Maret lalu, dan tersedia di platform streaming Viu Malaysia. Serial Bidaah ini mengangkat tema tentang mengungkap ajaran sesat.
Serial Bidaah ini menghadirkan teretan aktor ternama, seperti Faizal Hussein, Fattah Amin dan Riena Diana. Serial ini cocok dinikmati saat sedang menjalankan ibadah puasa.
Serial Bidaah menceritakan Baiduri (Riena Diana), seorang remaja, ia dipaksa ibunya, Kalsum (Fazlina Ahmad Daud), bergabung dengan Jihad Ummah, sebuah sekte agama yang dipimpin oleh Walid Muhammad (Faizal Hussein).
Baiduri menyadari bahwa adanya praktik mencurigakan dalam sekte tersebut, termasuk kawin paksa dan kepatuhan buta.
Namun, bersama Hambali (Fattah Amin), yang baru kembali dari Yaman, mereka berusaha mengungkap kebenaran di balik sekte tersebut meski harus menghadapi bahaya.
Serial Bidaah 2025 menuai berbagai kontroversi akibat adegan dianggap tidak sesuai dengan nilai-nilai agama. Jabatan Kemajuan Islam Malaysia (JAKIM) menegur produser drama ini dan menyarankan pemotongan adegan yang tidak sesuai.
Namun, Produser Serial Bidaah ini menyatakan kesediaannya untuk mematuhi saran tersebut demi menjaga sensitivitas penonton.
Drama ini disutradarai oleh Pali Yahya dan diproduksi oleh Rumah Karya Citra milik Erma Fatima. Bidaah 2025 mulai tayang pada 6 Maret 2025 dan dapat disaksikan melalui platform streaming Viu Malaysia. Bahkan, Episode baru dirilis setiap hari Kamis, Jumat, dan Sabtu.
Dengan tema mendalam dan relevan, Bidaah 2025 menawarkan perspektif baru tentang bahaya ajaran sesat dalam masyarakat.