Buana.News – Queen Woo adalah serial televisi sageuk aksi Korea Selatan yang rilis pada tahun 2024. Drakor ini menceritakan perjuangan untuk menobatkan seorang raja baru dalam kurun waktu 24 jam setelah kematian mendadak penguasa sebelumnya.
Cerita penuh ketegangan ini ditulis oleh Lee Byoung-hak, dan disutradarai oleh Jung Se-kyo, dengan menampilkan deretan aktor ternama, seperti Jeon Jong-seo, Kim Mu-yeol, Ji Chang-wook, Jeong Yu-mi, Lee Soo-hyuk, dan Park Ji-hwan,
Drakor Queen Woo diprediksi akan menjadi salah satu drama Korea yang paling dinanti tahun ini. Serial Queen Woo tayang di platform streaming TVING mulai 29 Agustus hingga 12 September 2024. Bagi penggemar internasional, Queen Woo juga tersedia di layanan streaming Viu dan akan segera hadir di Paramount+ untuk beberapa wilayah tertentu.
Queen Woo mengikuti kisah dramatis Ratu Woo yang harus bertahan hidup di tengah kekacauan istana setelah kematian tiba-tiba suaminya, sang raja.
Bahkan, untuk mempertahankan posisinya dan melindungi kerajaan, ia dipaksa menikah dengan salah satu dari pangeran yang berambisi merebut kekuasaan.
Di tengah latar kerajaan Goguryeo yang penuh konflik, lima suku besar berlomba-lomba memperebutkan takhta.
Bahkan, persaingan ini membawa drama politik yang intens dan intrik penuh tipu muslihat.
Saat menoton Serial Queen Woo, para penonton akan disuguhi gambaran epik tentang perjuangan, pengkhianatan, dan strategi politik dalam upaya mempertahankan kekuasaan di era kerajaan Korea kuno.
Dengan alur cerita yang menegangkan dan sinematografi yang memukau, Queen Woo tidak hanya menjanjikan drama yang menghibur, tetapi juga memberikan pandangan mendalam mengenai sejarah politik Korea.
Serial Queen Woo diharapkan menarik perhatian penonton di seluruh dunia, terutama penggemar drama sejarah yang kaya akan intrik dan konflik kekuasaan.