Buana.News – Film Indonesia terbaru, Perayaan Mati Rasa, resmi tayang di seluruh bioskop tanah air sejak 29 Januari 2025. Karya sutradara Umay Shahab, Perayaan Mati Rasa hadir sebagai salah satu film terbaik tahun ini, mengisahkan perjalanan emosional yang penuh liku tentang perjuangan, kehilangan dan penerimaan.
Film Perayaan Mati Rasa digarap oleh Umay Shahab, ia juga berperan sebagai produser, film ini adalah hasil kolaborasi penulisan naskah oleh Junisya Aurelita, Santy Diliana, dan Yusuf Jacka.
Film Perayaan Mati Rasa dibintangi oleh deretan aktor dan aktris ternama Indonesia, seperti Iqbaal Ramadhan berperan sebagai Ian Antono, Umay Shahab sebagai Uta Antono, Dwi Sasono sebagai Satya Antono, Unique Priscilla sebagai Dini Antono, Devano Danendra sebagai Ray, Dul Jaelani sebagai Saka, Randy Danistha sebagai Dika, dan Pricilla Jamail sebagai Dinda.
Perayaan Mati Rasa mengangkat tema utama tentang perasaan kehilangan dan proses melepaskan orang yang kita cintai, meskipun kenyataan tersebut membawa seseorang pada kondisi yang disebut “mati rasa”.
Cerita berfokus pada Ian Antono, anak pertama dari dua bersaudara, ia sedang berjuang untuk mengejar mimpi bersama teman-temannya di dunia musik.
Mesti, ia terpaksa harus jauh dari keluarganya demi meraih impian tersebut. Kehidupan Ian berubah drastis setelah sebuah peristiwa besar menimpa keluarganya.
Ia dipaksa untuk menerima sebuah kenyataan pahit, ketika kehilangan kedua orang tuanya secara tiba-tiba, bahkan, hal itu menjadi titik awal dari rasa mati rasa yang dialaminya.
Sejak kecil, Ian selalu dibandingkan dengan adiknya, Uta Antono, di mana, Uta selalu memenuhi harapan orang tua mereka. Sementara Ian memilih untuk mengejar passion-nya dalam bermusik, sebuah pilihan yang sering kali dianggap tak sesuai dengan keinginan keluarga.
Ketika tragedi datang, Ian dan Uta dipaksa untuk menerima kenyataan pahit yang merubah segalanya.
Film Indonesia terbaru Perayaan Mati Rasa menawarkan kisah menggugah tentang bagaimana seseorang berhadapan dengan kehilangan dan berusaha menemukan kembali makna dalam hidupnya.
Film ini tidak hanya menggambarkan kisah keluarga, tetapi juga perjalanan emosional yang penuh pergulatan batin, antara harapan, kenyataan, dan penerimaan. Segera tonton Perayaan Mati Rasa di bioskop terdekat dan rasakan kisah yang penuh makna ini.