Buana.News – Film Cinta Dalam Ikhlas 2025 menjadi salah satu film percintaan terbaru dan paling dinantikan pada tahun ini oleh para pencinta film romansa tanah air. Film Cinta Dalam Ikhlas mengangkat kisah menyentuh hati dan tayang di Netflix pada 20 Maret 2025.
Cinta Dalam Ikhlas menghadirkan romansa penuh makna serta menggambaran tentang perjalanan cinta, perpisahan, dan keikhlasan.
Film Cinta Dalam Ikhlas mengisahkan tentang Athar (Abun Sungkar) dan Aurora (Adhisty Zara), dua remaja, keduanya bertemu secara tidak sengaja di sekolah dan kemudian saling jatuh cinta.
Namun, hubungan mereka yang masih seumur jagung mendapatkan uji ketika mereka fokus untuk mengejar masing-masing.
Seiring berjalannya waktu, takdir membawa mereka ke arah berbeda. Dengan segala perasaan yang masih tersimpan, mereka harus memilih antara cinta atau impian.
Apakah mereka akan kembali bersatu, atau justru harus ikhlas melepaskan satu sama lain demi masa depan mereka yang lebih baik?
Film Cinta Dalam Ikhlas hadirkan deretan aktor muda dan berbakat, serya semakin bersinar di industri perfilman Indonesia, di antaranya, Abun Sungkar sebagai Athar, Adhisty Zara sebagai Aurora.
Sementara itu, detail mengenai sutradara dan penulis naskah masih belum diumumkan secara resmi. Namun, dengan alur cerita yang kuat dan para pemeran berbakat, film ini diperkirakan akan menjadi salah satu film romantis terbaik 2025.
Bagi para pencinta film romansa dan sudah tidak sabar menonton Cinta Dalam Ikhlas 2025, film ini resmi tayang di Netflix pada 20 Maret 2025.