Buana.News – Karma adalah drama Korea yang dijadwalkan tayang pada tahun 2025 di platform Netflix. Drama Thriller Korea Karma dengan kisah menegangkan ini telah berhasil menggabungkan elemen thriller dan crime.
Drama Karma akan membawa penonton ke dalam kisah penuh ketegangan, kejahatan, dan takdir mencekam. Dengan alur cerita yang intens, drama ini menjanjikan pengalaman menonton secara tidak terduga.
Sutradara Lee Il Hyung dikenal dengan kemampuannya untuk menyutradarai cerita sarat dengan ketegangan. Dalam Karma, ia berkolaborasi dengan penulis skenario handal untuk menghadirkan sebuah cerita penuh dengan misteri dan intrik.
Dengan genre thriller dan crime, drama ini siap menggugah rasa penasaran para penonton pencinta cerita penuh kejutan.
Drama Karma menceritakan kisah enam orang yang hidup terjerat dalam takdir buruk. Setiap tokoh memiliki cerita dan konflik yang mengarah pada takdir dan saling berhubungan.
Cerita tentang para tokoh yang berusaha keluar dari situasi kelam ini menjanjikan ketegangan sejak awal hingga akhir.
Dari kecelakaan misterius hingga keputusan yang dapat mengubah hidup mereka, Dama Karma ini menawarkan plot yang sangat menantang.
Drama Karma dibintangi oleh aktor-aktor ternama, seperti Park Hae Soo, Shin Min Ah, dan Lee Kwang Soo. Ketiganya akan memerankan karakter-karakter yang sangat kompleks, mereka terperangkap dalam keadaan penuh ketegangan dan keputusasaan.
Selain mereka, aktor lain seperti Lee Hee-jun, Kim Sung-kyun, dan Gong Seung-yeon juga akan turut meramaikan drama ini, masing-masing dengan peran mereka yang mendalam dan penuh tantangan.
Karma mengikuti perjalanan hidup enam orang, masing-masing mereka sedang berjuang melawan takdir buruk. Mok Gyeok Nam adalah saksi dari kecelakaan misterius, hingga memaksanya membuat kesepakatan yang tak bisa dibatalkan.
Di sisi lain, Joo Yeon, seorang dokter yang dihantui oleh trauma masa kecil, harus berhadapan dengan orang yang bertanggung jawab atas rasa sakit yang dia alami.
Sementara itu, seorang pria lain berjuang keras untuk mengubah hidupnya dengan melakukan investasi berisiko tinggi, namun menghadapi kegagalan hingga membuatnya berutang pada rentenir.
Dalam perjalanan hidup para karakter Karma dihadapkan pada pilihan yang sulit dan keputusan penuh dengan resiko.
Salah satunya adalah seorang pria kehilangan pekerjaannya secara tidak adil, lalu dipaksa untuk terlibat dalam sebuah kasus yang melibatkan uang dalam jumlah besar.
Selain itu, Gyeong Nam, ia menjalankan klinik swasta sukses di Gangnam, ternyata menyimpan rahasia kelam yang berhubungan dengan hubungan asmara yang rumit.
Setiap karakter memiliki rahasia yang akan membuat penonton terus menebak-nebak apa yang akan terjadi pada cerita selanjutnya.
Dengan cerita yang penuh intrik dan ketegangan, Karma siap menjadi salah satu drama Korea yang paling dinanti di tahun 2025. Bagi para penggemar thriller Korea, drama ini menawarkan plot yang memikat dengan karakter-karakter kompleks dan penuh teka-teki.
Dengan Netflix sebagai platform penyiarannya, Karma akan dapat dinikmati oleh penonton di seluruh dunia, serta akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para penonton.