Home Hiburan The Queen Who Crowns 2025, Drama Sejarah Korea yang Wajib Ditonton

The Queen Who Crowns 2025, Drama Sejarah Korea yang Wajib Ditonton

Buana.News – The Queen Who Crowns adalah drama Korea terbaru asal Korea Selatan tayang pada tahun 2025, Drama Korea sejaran ini mengisahkan kehidupan Ratu Wongyeong dan suaminya, Raja Taejong. Serial The Queen Who Crowns menajikan kisah menarik dan Wajib Ditonton oleh penggemar Drakor.

Serial The Queen Who Crowns 2025 menampilkan Cha Joo-young sebagai Ratu Wongyeong dan Lee Hyun-wook sebagai Yi Bang-won, kemudian menjadi Raja Taejong. Drama ini dijadwalkan tayang perdana pada 6 Januari 2025 di TVING dan tvN, dengan total 12 episode, akan disiarkan setiap Senin dan Selasa pukul 20:50 KST.

Serial The Queen Who Crowns disutradarai oleh Kim Sang-ho dan ditulis oleh Lee Young-mi, serta diproduksi oleh Studio Dragon dan JS Pictures.

The Queen Who Crowns 2025 menggambarkan perjalanan Ratu Wongyeong, seorang wanita dari keluarga terpandang. Wongyeong membantu suaminya, Yi Bang-won, naik takhta menjadi Raja Taejong.

Namun, hubungan mereka mulai terguncang ketika sang raja mengambil selir-selir lain, hal itu akan mengurangi pengaruh sang ratu.

Selain Cha Joo-young dan Lee Hyun-wook, drama ini juga dibintangi oleh Lee Yi-dam dan Lee Si-a dalam peran utama. Proses syuting telah selesai pada Juni 2024, memastikan bahwa serial ini siap untuk penayangan tepat waktu.

Bagi penggemar drama sejarah Korea, The Queen Who Crowns menawarkan alur cerita yang mendalam tentang kekuasaan, cinta, dan intrik di istana kerajaan. Jangan lewatkan penayangannya mulai 6 Januari 2025 di TVING dan tvN.

Exit mobile version