Home Hiburan The 4th Love Revolution 2025, Serial Korea Terbaru Jadi Tonton Favorit Tahun...

The 4th Love Revolution 2025, Serial Korea Terbaru Jadi Tonton Favorit Tahun Ini

Buana.News – The 4th Love Revolution 2025 siap menjadi tontonan favorit para pecinta drama Korea tahun ini. Serial The 4th Love Revolution mengusung cerita cinta remaja yang unik dan menarik, dengan menghadirkan kombinasi romansa, pertumbuhan karakter, dan konflik yang mengaduk emosi.

Dengan mengjadirkan bintang utama ternama, seperti Kim Yo Han dan Hwangbo Reum Byeol, drama ini semakin dinantikan oleh penggemar K-Drama di seluruh dunia.

Serial The 4th Love Revolution mengisahkan kehidupan cinta dan perjuangan mahasiswa dua jurusan berbeda, Teknik Komputer dan Permodelan. Namun, keduanya digabungkan secara tiba-tiba.

Penggabungan yang dianggap tidak berdasar itu membawa banyak perubahan dalam kehidupan para mahasiswa, terutama bagi Kang Min Hak (Kim Yo Han) dan Koo Yeon San (Hwangbo Reum Byeol).

Kang Min Hak adalah seorang model terkenal, ia memiliki reputasi sebagai “influencer” dalam dunia kencan. Ia juga selalu menjadi pusat perhatian dan tahu bagaimana memikat hati siapa pun.

Sebaliknya, Koo Yeon San adalah mahasiswa terbaik dalam bidang akademik, tetapi ia memiliki pengalaman nol dalam percintaan. Pertemuan keduanya menciptakan dinamika menarik, antara kisah cinta penuh strategi dan ketulusan yang polos.

Kim Yo Han sebagai Kang Min Hak, ia adalah sebagai karakter seorang model populer dan “ahli” dalam dunia kencan, mamun, tiba-tiba harus menghadapi tantangan cinta sesungguhnya.

Sedangkan Hwangbo Reum Byeol sebagai Koo Yeon San, seorang Mahasiswa terbaik dalam akademik, tetapi sangat canggung dalam urusan asmara.

Serial ini digarap oleh dua sutradara berbakat, Yoon Sung Ho dan Han In Mi, keduanya telah dikenal karena memiliki keahlian dalam menyajikan drama dengan sentuhan emosional dan visual memukau.

The 4th Love Revolution dijadwalkan tayang pada pertengahan tahun 2025. Penggemar dapat menyaksikan serial ini melalui platform streaming resmi Korea dan internasional serta memiliki lisensi untuk menayangkan drama ini.

Exit mobile version