Buana.News – Scent of New Dawn 2025 adalah serial drama romantis berlatar sejarah memukau dari Tiongkok. Serial Scent of New Dawn resmi tayang di platform Tencent Video pada 1 Februari 2025.
Drama Scent of New Dawn terdiri dari 28 episode dengan durasi masing-masing 15 menit dan disiarkan setiap hari hingga 20 Februari 2025.
Drama ini mengisahkan keluarga pembuat wewangian terkemuka di Jiangcheng, mereka dikhianati oleh pengurus wewangian lainnya.
Lin Wan Yue, adalah seorang pewaris dari wewangian tersebut, ia menjadi yatim piatu akibat pengkhianatan tersebut.
Kemudian, ia kembali setelah beberapa tahun dengan tekad membalas dendam. Bahkan, dalam aksi balas dendam tersebut Ia bekerja sama dengan Zhang Han Yi.
Zhang Han Yi adalah putra dari pengurus yang berkhianat, bahkan, untuk menghadapi musuh-musuh, mereka dipaksalan untuk menghadapi takdir yang telah menanti.
Serial ini dibintangi oleh Lin Ze Hui sebagai Zhang Han Yi dan Carmen Tong sebagai Lin Wan Yue. Pemeran utama lainnya termasuk Hu Bo Wen dan Canti Lau.
Sayangnya, informasi mengenai sutradara dan penulis naskah dari serial ini belum tersedia dalam sumber yang ada.
Bagi Anda yang tertarik menonton “Scent of New Dawn 2025”, serial ini tersedia secara eksklusif di platform Tencent Video.
Dengan alur cerita yang mendebarkan dan penampilan akting yang memukau, “Scent of New Dawn 2025” menjadi salah satu drama yang sayang untuk dilewatkan tahun ini.