Buana.News – Para penggemar horor bersiaplah! “It: Welcome to Derry” 2025 akan segera menghantui layar kaca sebagai prekuel dari film “It” (2017) dan “It Chapter Two” (2019). Serial horor supernatural ini akan mengungkap asal-usul teror Pennywise di kota Derry, Maine, jauh sebelum peristiwa terjadi dalam film sebelumnya.
It: Welcome to Derry 2025 dikembangkan oleh Andy Muschietti, Barbara Muschietti dan Jason Fuchs, serial ini akan membawa penonton kembali ke era 1960-an, menjelang kejadian dalam film pertama “It”.
Kota Derry tampaknya sebuah kota yang damai, namun mulai diguncang oleh serangkaian peristiwa misterius hingga akhirnya membangkitkan sosok mengerikan Pennywise.
Dengan suasana mencekam khas novel Stephen King, serial It: Welcome to Derry diharapkan memberikan pengalaman horor yang lebih dalam dan menjelaskan asal-usul badut iblis yang telah menjadi ikon ketakutan.
Serial “It: Welcome to Derry” akan menampilkan jajaran aktor berbakat, termasuk Jovan Adepo, Chris Chalk, Taylour Paige, James Remar, dan Stephen Rider.
Namun, paling dinanti adalah kembalinya Bill Skarsgård dalam perannya sebagai Pennywise the Clown, karakter yang berhasil membuat jutaan orang takut terhadap badut sejak kemunculannya dalam film “It” (2017).
Meskipun awalnya direncanakan tayang di platform Max, serial “It: Welcome to Derry” kini dijadwalkan untuk rilis eksklusif di HBO pada tahun 2026.
Serial ini terdiri dari sembilan episode, masing-masing akan mengungkap lebih banyak tentang teror yang melanda Derry dan bagaimana kekuatan jahat Pennywise mulai mencengkeram kota tersebut.
Dengan kesuksesan besar dari dua film “It”, ekspektasi terhadap “It: Welcome to Derry” sangat tinggi. Para penggemar berharap serial ini dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan belum terjawab tentang Pennywise dan sejarah kelam kota Derry.
Ditambah dengan campur tangan Andy Muschietti, juga mengarahkan film “It”, serial ini berpotensi menjadi salah satu tontonan horor terbaik tahun 2025.