Home Hiburan Film Karate Kid: Legends 2025, Pertarungan Epik dan Kembalinya Ikon Legendaris

Film Karate Kid: Legends 2025, Pertarungan Epik dan Kembalinya Ikon Legendaris

Buana.News – Karate Kid: Legends (2025) siap menjadi salah satu film aksi dan seni bela diri paling dinantikan tahun ini. Film Karate Kid: Legends ini merupakan sekuel dari The Karate Kid (2010), kisah petualangan epik dan kembalinya ikon legendaris ke layar lebar.

Film Karate Kid: Legends 2025 akan menghadirkan kombinasi nostalgia serta aksi baru memukau, melalui arahan sutradara Jonathan Entwistle, berdasarkan naskah ditulis oleh Rob Lieber, film ini akan membawa penggemar kembali ke dunia karate legendaris.

Film Karate Kid: Legends hadirkan dua ikon franchise, yaitu Jackie Chan sebagai Mr. Han dan Ralph Macchio sebagai Daniel LaRusso. Selain dua aktor papan atas ini, juga menampilkan Ben Wang sebagai Li Fong, karakter utama, ia akan berjuang menemukan jati dirinya dalam dunia bela diri.

Beberapa nama besar lain juga turut bergabung dalam film ini, termasuk Joshua Jackson, Sadie Stanley, dan Ming-Na Wen sebagai pemeran pendukung. Dengan kombinasi aktor berpengalaman dan bintang muda berbakat, Karate Kid: Legends diharapkan memberikan pengalaman sinematik luar biasa.

Film Karate Kid: Legends mengikuti kisah Li Fong (Ben Wang), seorang ahli kung fu muda setelah pindah ke New York City bersama ibunya untuk mengejar pendidikan di sekolah bergengsi.

Namun, kehidupannya berubah ketika, ia menarik perhatian seorang juara karate lokal dan tangguh serta sering merundungnya.

Dalam upaya membela diri, Li Fong memutuskan untuk ikut serta dalam kompetisi karate terbesar di kota. Untuk mempersiapkan diri, ia mendapatkan bimbingan dari Mr. Han (Jackie Chan), serta Daniel LaRusso (Ralph Macchio) yang telah menjadi legenda dalam dunia karate.

Dengan menggabungkan gaya bertarung unik dari kung fu dan karate, Li harus menghadapi tantangan besar untuk membuktikan dirin dalam turnamen dengan penuh tekanan dan persaingan sengit.

Film Karate Kid: Legends disutradarai oleh Jonathan Entwistle, perngarah telah dikenal melalui karyanya dalam serial The End of the F*ing World. Sementara itu, Rob Lieber, sebelumnya menulis Peter Rabbit dan Alexander and the Terrible, Horrible, No Good, Very Bad Day, dipercaya sebagai penulis skenario.

Film Karate Kid: Legends dijadwalkan tayang perdana pada 30 Mei 2025 di bioskop seluruh dunia. Sony Pictures Releasing bertindak sebagai distributor utama dan memastikan film ini hadir di berbagai negara.

Cara Mudah Menonton Karate Kid: Legends 2025 dengan cara cek jadwal tayang film ini di jaringan bioskop seperti XXI, CGV, dan Cinepolis melalui situs resmi atau aplikasi tiket online. Selain itu, Pemesanan tiket bisa dilakukan secara online melalui TIX ID, M-Tix, atau aplikasi resmi bioskop lainnya.

Bahkan, setelah penayangan di bioskop, Film Karate Kid: Legends kemungkinan besar akan tersedia di platform Netflix, Disney+, atau Amazon Prime Video. Mengingat Sony Pictures sebagai distributor utama, film ini juga bisa hadir di HBO Max atau layanan streaming eksklusif lainnya.

Dengan kehadiran Jackie Chan dan Ralph Macchio, Karate Kid: Legends 2025 akan menjadi film membawa nostalgia bagi penggemar lama, sekaligus memperkenalkan generasi baru ke dunia karate yang epik. Kisah tentang Li Fong dan perjuangannya dalam dunia seni bela diri akan memberikan inspirasi bagi penonton.

Exit mobile version